TENTANG NEBENG.COM


OUR VISION

Menjadi wadah komunikasi utama masyarakat Indonesia pada umumnya dan masyarakat Jabodetabek pada khususnya dalam berbagi kendaraan secara aman, nyaman dan cepat.


OUR MISSION
  1. Menghemat konsumsi BBM secara nasional
  2. Mengurangi kemacetan di jalan
  3. Mengurangi polusi
  4. Menggairahkan perekonomian nasional dari ongkos BBM yang berhasil dihemat


  INDEX BERITA TERKINI

  TOP FOTO & VIDEO

NEBENG.COM AS A SPEAKER IN GENEVA INTERNET PLATFOM (GIP) STREAMING ONLINE JAKARTA HUB DISCUSSION
29.03.2016
Nebeng.com as a speaker in Geneva Internet Platfom (GIP) Streaming Online Jakarta Hub Discussion with UPT Smart City of Jakarta Government Office, APJII, Ministry of Communication and Informatics Republic of Indonesia, Ministry of Foreign Affairs Republic of Indonesia, Coordinating Ministry for Political, Legal and Security Affairs of Indonesia.

DAAI TV: TALK SHOW HALO INDONESIA
16.12.2019
ATASI KEMACETAN DENGAN NEBENG.COM

TENTANG NEBENG.COM

Share :

NEBENG.com is recognised as an Indonesia Innovates Hero for their pioneering application of the Internet in the field of TRANSPORTATION by Google, Ogilvy & Mather Indonesia and The Ministry of Tourism and Creative Economy of The Republic of Indonesia on 3 July 2013
Www.nebeng.com beserta variannya www.nebeng.info, diilhami oleh pengalaman pribadi. Dalam kesehariannya, pemrakarsa www.nebeng.com pulang dan pergi kantor melalui TOL Jakarta-Merak. Kenaikan BBM pada awal tahun 2005 ternyata tidak mengurangi animo pemakai jalan TOL mengurangi pemakaian kendaraannya, sehingga kemacetan jalan TOL tetap saja terjadi.

Krisis BBM dunia telah mendorong Presiden SBY untuk memutuskan kenaikan BBM lebih dari 100%. Www.nebeng.com dipublikasikan pada tanggal 28 September 2005, beberapa hari menjelang kenaikan BBM diumumkan. Website ini bertujuan untuk memberikan salah satu solusi dalam menghadapi kenaikan BBM, dengan cara mempermudah komunikasi antara pemberi tebengan dan penebeng, dan juga membantu dalam masalah keamanan.

Tujuan akhir dari Gerakan Hemat BBM ini adalah berkurangnya jumlah mobil yang beroperasi di jalan raya. Jika 2 orang atau lebih berangkat kerja dengan kendaraan masing-masing mau bergabung menjadi 1 mobil saja untuk berangkat kerja, minimal akan menghemat BBM 50%. Dan ini akan membantu untuk mengurangi kemacetan jalan raya.

Beberapa hari setelah www.nebeng.com lahir, lahir pula milis nebeng. Milis ini awalnya dibuat untuk mengumpulkan saran dalam mencari jalan keluar dari krisis BBM. Tetapi sekarang milis ini menjadi ajang komunikasi antar penebeng dan pemberi tebengan.

2 minggu kemudian, kami mempublikasikan www.nebeng.info. Website ini lahir karena pemrakarsa melihat adanya kebutuhan tebengan mudik untuk lebaran. Hal ini dikarenakan ongkos transportasi lebaran naik sebagai akibat dari kenaikan BBM. Konsep www.nebeng.info sama dengan www.nebeng.com, hanya penggunanya ditujukan kepada para pemudik.

Mulailah kita mencari solusi dari masalah yang kita hadapi. Jangan Tanya Kenapa, Ini Jawabannya!

AWARDS
2013
  • NEBENG.com is recognised as an Indonesia Innovates Hero for their pioneering application of the Internet in the field of TRANSPORTATION by Google, Ogilvy & Mather Indonesia and The Ministry of Tourism and Creative Economy of The Republic of Indonesia
    On 3 July 2013

AFILIASI
Afiliasi Nebeng.com adalah www.nebeng.info
Facebook Group Nebeng.com adalah Komunitas Nebeng www.nebeng.com.

Hati-hati dengan pihak lain yang mengatas namakan atau meniru NEBENG.com.

IKLAN BANNER   KONTAK KAMI   BANTUAN

© 2005 - 2024 NEBENG.com - All rights reserved
Created by CV MITRA UTAMA NIAGA